RAPAT KOORDINASI PEMULANGAN JAMAAH HAJI GORONTALO
Berita 30 Jan 2023

RAPAT KOORDINASI PEMULANGAN JAMAAH HAJI GORONTALO

Kota Gorontalo,- Sehubungan dengan Pemulangan Jamaah Haji Provinsi Gorontalo, KKP Kelas II Gorontalo sebagai koordintaor PPIH Bidang Kesehatan melaksanakan Rapat Koordinasi Pemulangan Jamaah Haji Gorontalo dalam rangka pengawasan dan pencegahan Covid-19 pada selasa 26 Juli 2022 bertempat di Gedung Muzdalifah Asrama Haji Gorontalo.

Rapat koordinasi difokuskan pada pembahasan pemeriksaan swab antigen bagi jamaah haji berdasarkan Ketentuan Tambahan Bagi Pengawasan Kedatangan Jamaah Haji yang tertuang pada Surat Direktur Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Kementerian Kesehatan Republik Indonesia nomor SR.03.04/C/3454/2022 tanggal 15 Juli 2022.

Pada surat tersebut di instruksikan untuk melakukan pemeriksaan tes swab antigen bagi 10?gi jamaah haji yang kembali ke tanah air, namun ketentuan tersebut diubah dengan surat nomor SR.03.04/C/3515/2022 tanggal 20 Juli 2022 yang sedianya pemeriksaan tes swab antigen bagi 10% jamaah berubah menjadi seluruh jamaah haji yang kembali ke tanah air di masing masing debarkasi.

Rapat dibuka oleh Kepala Kanwil Agama Provinsi Gorontalo, dan dipimpin langsung oleh Plt Kepala KKP Kelas II Gorontalo Syarif Ab. Katili, SH.,M.Si. Rapat di hadiri perwakilan dari Tim terkait diantaranya Kanwil Kemenag, Dinas Kesehatan Provisini, Kab/kota. Labkesda, UPBU Djalaluddin, Dinas Perhubungan Provinsi, Biro Kesra Prov. Gorontalo, Polisi Satuan Pamong Praja, Unsur Media.

Rapat menghasilkan kesepakatan diantarnya seluruh jamaah akan dilakukan pemeriksaan tes swab antigen di asrama haji, seluruh petugas yang terlibat akan dites antigen terlebih dahulu, penerbangan dari Debarkasi utama (Makassar) ke debarkasi akhir (Gorontalo) bersifat tertutup, keluarga penjemput agar tidak menggangu prosesi kekarantinaan kesehatan diharapkan bisa sabat menunggu pada lokasi yang telah ditentukan, kendaraan keluarga penjemput akan diberikan akses masuk asrama haji jika semua proses kekarantinaan kesehatan telah dinyatakan selesai.

Jamaah Haji Gorontalo dijadwalkan akan tiba di tanah air di Debarkasi Haji Makassar pada 10 Agustus 2022 pukul 00.15 WITA dan akan melanjutkan ke Debarkasi akhir yaitu Gorontalo dan diperkiraan tiba pada pukul 05.30-05.45 WITA.

Admin
174
#Layanan Pengaduan
Anda memiliki keluhan terhadap layanan kami? Kirim pengaduan anda sekarang juga!
Anda dapat melaporkan dugaan pelanggaran seperti:
  • Fraud.
  • Maladministrasi.
  • Pelanggaran aturan kepegawaian/kode etik.
  • Tindakan korupsi.

Mari bersama kita wujudkan Indonesia Sehat Tanpa Korupsi!!!

Lapor Sekarang!

2023 © KKP Gorontalo. All Rights Reserved.
Design by HTML Codex | Developed by husmin.web.id